Tangerang Selatan, 19 Agustus 2025 – Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn) Universitas Pamulang melaksanakan kegiatan penyerahan dan pengantaran mahasiswi semester tujuh untuk mengikuti Pengenalan Lapangan Persekolahan (PLP) di SMK Sasmita Jaya 1 (Lab School UNPAM). PLP merupakan salah satu program wajib bagi mahasiswa kependidikan yang bertujuan memberikan pengalaman langsung dalam dunia sekolah, baik melalui observasi, orientasi, maupun praktik mengajar secara terbimbing. Kegiatan ini akan berlangsung selama tiga bulan, terhitung sejak 19 Agustus hingga 18 November 2025.
Mahasiswi yang mengikuti PLP terbagi dalam dua kelompok. Kelompok 35 beranggotakan Shyntia Suci Ramadhan, Asti Wanda Rinjani, Hesti Andini, dan Radhya Putri Salwa Alifah. Sedangkan Kelompok 40 terdiri dari Davina Salva Ferisa, Nur Aina, Repka Erdian, dan Syifa Nur Aulia.
Acara penyerahan diawali dengan pembukaan yang dibawakan oleh Radhya Putri Salwa Alifah selaku pembawa acara. Setelah itu, dosen pendamping lapangan, Ibu Mas Fierna Janvierna Lussie Putri, M.Pd., memberikan sambutan sekaligus ucapan terima kasih kepada pihak sekolah yang telah bersedia menerima mahasiswa Universitas Pamulang. Beliau juga menitipkan agar para mahasiswa dapat dibimbing dengan baik selama menjalankan PLP.
Kepala SMK Sasmita Jaya 1, Ibu Suprihatin, S.Pd., turut memberikan sambutan hangat. Beliau menyampaikan bahwa pihak sekolah menyambut baik kehadiran mahasiswi PLP UNPAM dengan tangan terbuka. Kehadiran mahasiswa di sekolah diharapkan dapat membawa semangat baru dalam praktik pembelajaran di tingkat menengah, tidak hanya dari sisi akademik tetapi juga dalam membangun kultur dan etika yang baik di lingkungan sekolah.
Selanjutnya, arahan diberikan oleh perwakilan guru pamong PPKn, Ibu Heryani, S.Pd. Beliau menekankan pentingnya kedisiplinan mahasiswa selama pelaksanaan PLP. Mahasiswa diharapkan hadir tepat waktu, serta bila berhalangan harus ada koordinasi dengan ketua kelompok agar pembelajaran tetap berjalan kondusif. Selain itu, mahasiswa diwajibkan menyiapkan perangkat pembelajaran seperti Capaian Pembelajaran (CP), Alur Tujuan Pembelajaran (ATP), dan modul ajar. Observasi yang terlalu lama dapat menghambat capaian pembelajaran, sehingga mahasiswa perlu menyeimbangkan orientasi dengan praktik mengajar agar target semester dapat tercapai.
Pesan motivasi juga disampaikan oleh Bapak Balthasar Mali, S.Pd., M.H. selaku guru pamong. Beliau berharap mahasiswa tetap semangat, aktif, dan menjadikan PLP sebagai pengalaman berharga dalam mempersiapkan diri menjadi calon pendidik profesional.
Rangkaian acara dilanjutkan dengan penandatanganan surat serah terima mahasiswa PLP antara pihak sekolah dan Universitas Pamulang. Momen ini diabadikan melalui sesi foto resmi bersama dengan menampilkan dokumen yang telah ditandatangani. Setelah itu, Wakil Kepala Sekolah, Ibu Hastarita, S.E., menyampaikan pembagian guru pamong bagi setiap mahasiswa sehingga mereka dapat segera berkoordinasi dengan pembimbing masing-masing.
Kegiatan ditutup dengan foto bersama antara pihak sekolah, dosen pendamping, guru pamong, dan mahasiswa peserta PLP. Dengan terselenggaranya penyerahan ini, diharapkan mahasiswi Prodi PPKn Universitas Pamulang dapat memperluas pengalaman praktis, mengasah keterampilan pedagogik, serta menumbuhkan profesionalisme sebagai calon guru di masa mendatang.
Komentar
Posting Komentar